PT Wika Dorong Mahasiswa Teknik untuk Jadi Generasi Emas Indonesia

    PT Wika Dorong Mahasiswa Teknik untuk Jadi Generasi Emas Indonesia

    KOTA MALANG - Dalam rangka ulang tahun ke-63, PT Wijaya Karya (Wika) tbk mengadakan kuliah umum bertajuk Wika Goes to Campus di Fakultas Teknik Universitas Brawijaya (FT UB) Surakarta. Kegiatan yang diikuti oleh ratusan mahasiswa ini berlangsung di Aula lantai 6 Gedung B Teknik Sipil pada hari Selasa, 27 Februari 2023.

    Sambutan WD 1 FTUB, Dr.Eng. Indradi Wijatmiko pada Kuliah Tamu PT WIKA

    Kuliah umum ini dihadiri dan dibuka oleh Dr.Eng. Ir. Indradi Wijatmiko selaku Wakil Dekan Bidang Akademik FT UB. Turut  hadir Ir. Ismu Rini Dwi Ari, Ph.D. (Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan), Ir. Eko Andi Suryo, Ph.D. (Ketua Departemen Teknik Sipil), beserta segenap jajaran dosen dan tenaga kependidikan di Teknik Sipil FTUB.

    Dalam sambutannya Dr. Indradi mendorong semua peserta untuk dapat menggunakan kesempatan ini untuk menggali ilmu sebanyak-banyaknya dari PT Wika.

    “PT Wika sudah menangani banyak proyek, manfaatkan kuliah tamu hari ini untuk menggali teknologi baru dari berbagai pengalaman yang sudah dilakukan narasumber, ” ujar Dosen Teknik Sipil ini.

    Perwakilan PT Wika yang hadir adalah Harum Akhmad Zuhdi, Direktur Operasi II PT Wika dan Mahendra Vijaya selaku Sekretaris Perusahaan PT Wika.

    Harum yang didapuk sebagai pemateri siang itu menyampaikan bahwa WIKA butuh generasi penerus yang tangguh, tak banyak omong, namun bisa menjadi eksekutor yang cerdas dan mengesankan.

    Harum Akhmad Zuhdi, Direktur Operasi II PT Wika, pemateri Kuliah Tamu WIKA Goes To Campus
    Harum Akhmad Zuhdi, Direktur Operasi II PT Wika, pemateri Kuliah Tamu WIKA Goes To Campus

    “Saya melihat generasi emas ada di tangan kalian. Jangan merasa belajar itu cuma begitu-begitu saja, nanti saat masuk ke dunia global, kita tidak boleh terlalu banyak ngomong, kita harus bisa mengambil keputusan dengan cepat dan tepat untuk mengeksekusi permasalahan yang diberikan, ” ujar Harum.

    Untuk mewujudkannya, mahasiswa harus memiliki empat kompetensi, yaitu akademic skills, critical thinking, manajemen skills, communication skills, dan critical thinking.

    Terakhir, sebelum menutup materi, HArum juga membagikan motivasi kepada seluruh peserta yang hendak memasuki dunia kerja.

    “Terus kembangkan kompetensi, bisa dengan mengikuti training, magang, workshop, maupun seminar sebelum memasuki dunia kerja. Lalu, latih kemampuan sosial, kemampuan manajemen, mental yang kuat, dan sadar diri dengan melakukan refleksi tentang kapasitas atau kompetensi diri dan ambil keputusan yang terbaik, ” katanya. (*) 

    kota malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Rektor ITS Pertahankan Best University Leaders...

    Artikel Berikutnya

    Dekan Fisip Hadiri Forum Dekan Ilmu - Ilmu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan, Menjadi Tuan Rumah di Ladang Sendiri!
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah

    Ikuti Kami